Rabu, 20 November 2013

CARA ALAMI ATASI KERIPUT

Sumber: ciricara.com

Garis-garis halus atau keriput yang tampak pada wajah sering kali memunculkan kegelisahan pada seorang wanita. “So pasti, penulis saja meski masih berumur 20an sudah mulai resah jika Nampak kekeriputan pada wajah” tambah  penulis. Terutama mereka yang telah berumur 35 tahun ke atas. Memang faktor umur dapat memicu munculnya keriput pada wajah.  Tapi ternyata ada beberapa faktor lain yang dapat memice timbulnya keriput.
Hormon, iya benar.Perubahan hormone esterogen dapat mempengaruhi produksi kolagen yang berfungsi menjaga elastisitas kulit. Maka dari itu, jika kadar esterogen terganggu, kulit pun akan lebih mudah keriput.
Ternyata ada faktor lain selain faktor di atas yang merupakan penyebab munculnya kerutan pada wajah yaitu:
POLA MAKAN DAN TIDUR
Ternyata tidak hanya perut yang harus dipikirkan tetapi kulit pun harus dipikirkan. Kulit membutuhkan nutrisi yang cukup dari makanan. Pola makan yang berlebihan dapat merusak kesehatan kulit. Selain makananan, kekurangan cairan pun dapat menyebabkan kulit menjadi kusam dan kering.
Faktor yang ketiga adalah pola tidur, tidur yang kurang terjaga dapat mengganggu kesehatan kulit. Jangan dikira kulit tidak membutuhkan istirahat, kulit wajah juga memerlukan waktu untuk beristirahat. Sering tidur juga mampu memicu timbulnya keriput di wajah. Dengan tidur yang cukup, maka akan merangsang hormone melatonin yang bertugas menjaga kesehatan kulit. Posisi tidur yang tidak benar akan memunculkan keriput. Tidur yang meringkuk membuat kulit wajah bersentuhan langsung dengan bantal, dan dalam jangka waktu yang lama, lapisan kulit pun akan terkikis dan mempercepat keriput
Keempat adalah berpikiran negative. Hal ini dapat menjadikan ekspresi wajah mengernyit, dan jika terjadi terus-menerus maka akan dapat menciptakan lipatan keriput di bagaian dahi atau tulang pipi menjadi merosot.
Dalam majalah Nurani,Edisi 655 (2013: 11) Soetrisno M RM, ahli pengobatan tradisional mengungkapkan cara alami untuk mencegah munculnya keriput:
TIP-TIP PENCEGAHAN TIMBULNYA KERIPUT DI WAJAH
1.     Atur Pola Makan
Pola makan yang baik adalah tidak terlalu berlebihan, mencukupi asupan vitamin dan mineral yang terdapat dalam buah dan sayur. Hal tersebut akan dapat menghambat pembentukan kerutan pada wajah. “Rasul dalam ajaran Islam pun menganjurkan untuk makan dikala lapar dan berhenti sebelum kenyang” tambahnya.

Mungkin Anda bisa mengkonsumsi buah yang mengandung vitamin E yang baik untuk kulit, seperti buah kiwi dan strowberi.

2.     Bersihkan make up. Bagi anda yang suka berdandan maka jika telah selesai acara dan sesampai di rumah, maka Anda jangan bermalas-malasan untuk membersihkan wajah dari make up. Bersihkan wajah dengan mengggunakan sabun yang mengandung bahan-bahan alami seperti kandungan sirih.
3.      Scrub gula
 Seminggu sekali sempatkan untuk memakai scrub yang berasal dari gula pasir alami. Caranya, ambil gula pasir alami yang kasar  satu sendok dan letakkan di mangkok, lalu beri air sedikit. Kemudian kuaskan di seluruh wajah, lalu pijatlah menuju keluar area wajah. Lakuakn seminggu sekali, scrub tersebut dapat mengangkat sel kulit mati.

4.     Alpukat. Ambil daging buahnya, lalu haluskan. Kemudian ratakan di wajah. Tunggu sampai kering sekitar 10-15 menit. Kemudian cuci wajah dengan air hangat untuk membuka pori-pori, lalu bilas lagi dengan air dinging yang bertujuan untuk mengecilkan pori-pori. Kandungan alpukat dapat menyehatkan kulit dan menjaga elastisitas kulit sehingga tidak mudah berkerut.

5.     Madu dan kayu manis
Ambil satu sendok madu dan letakkan di sebuah mangkok. Kemudian ambil satu ruas kayu manis dan tumbuk, kemudian campurkan dengan madu. Jika selesai maka oleskan merata pada wajah dan tunggu hingga kering . lalu lakukan pembilasan sama dengan no.4 di atas. Lakukan seminggu sekali maka akan meremajakan kulit wajah Anda.

6.     Jeruk Nipis dan Minyak Zaitun
Belah jeruk nipis menjadi dua, oleskan pada wajah, tunggu hingga kering. Lalu lakukan pembilasan. Kulit jeruk yang telah dipakai sebaiknya tidak dibuang, tetapi rendamlah dengan minyak zaitun. Diamkan selama seminggu, lalu pakailah masker pada wajah Anda. Khasiatnya tidak hanya mencegah keriput, tapi dapat menghilangkan flek-flek pada wajah jika dikakukan secara rutin.

7.     Pijit wajah
Lakukan pemijitan dengan minyak zaitun atau minyak kelapa. Tarik dari bawah pangkal mata, tarik ke atas keluar ke ujung bawah mata. Pijit bagian tengah dahi semapai kea rah pelipis, bawah alis. Lakukan pemijitan secara teratur, sesering mungkin.


Jika di atas disebutkan untuk mengkonsumsi stowberi dan kiwi, maka seorang Artis cantik Donita dan sejumlah artis lainnya menggunakan buah tersebut sebagai lulur badan. 

0 komentar:

Posting Komentar